Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri hanya mendapat kuota penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi 2010 sebanyak 197 lowongan. Kuota tersebut masih sangat jauh dari kebutuhan pegawai di Pemkab yang diprioritaskan mencapai 1.646 orang.
Tak hanya itu, jika dibandingkan dengan kuota penerimaan CPNS formasi 2009 lalu, jumlah kuota ini juga turun drastis. Tahun lalu, Pemkab bisa membuka 286 lowongan. Pemkab, tengah mengupayakan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) agar kuota itu bisa ditambah, namun itupun belum tentu dikabulkan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonogiri, Reni Ratnasari, ditemui di ruang kerjanya, Kamis (5/8) mengungkapkan, dari informasi yang diterimanya, jumlah keseluruhan lowongan CPNS secara nasional pada 2010 ini memang mengalami penurunan. Jumlah itu kemudian dibagi per provinsi dan dibagi lagi per kabupaten/kota.
“Untuk Wonogiri tahun ini jatahnya menurun. Hanya 197 lowongan, terdiri atas 89 tenaga kependidikan, 59 tenaga kesehatan dan 49 tenaga teknis. Tapi penjabaran ke masing-masing formasi misalnya teknis bidangnya apa saja dan seterusnya, belum dirumuskan,” jelas Reni.
Reni mengakui jatah formasi CPNS sebanyak 197 lowongan memang sangat jauh dari harapan. Sebab, berdasarkan pendataan kebutuhan di masing-masing satuan kerja perangkat daerah (SKPD), total kebutuhan tenaga yang diprioritaskan untuk segera diisi mencapai 1.646 lowongan.
Belum lagi adanya PNS yang purna tugas (pensiun), baik karena sudah memasuki batas usia pensiun (BUP) maupun atas permintaan sendiri (APS). Menurut Reni, sejak Januari-Mei 2010 lalu, PNS yang purna tugas karena BUP sebanyak 546 orang. Sedangkan yang pensiun karena APS atau sakit sekitar 20 orang. shs. sb espos
Bila anda mendapatkan informasi : Info CPNS 2010, Kab. Wonogiri
Sudah 'EXPIRED', Kami mohon maaf
Untuk Mendapatkan Info Terbaru Silakan Klik : INFORMASI TERBARU PARENGNING
Baca Informasi Lainnya :
CPNS 2010
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Banjar Kalsel
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Hulu Sungai Utara
- Hasil Tes CPNS 2010 - Pemkab Barito Kuala
- Hasil Tes CPNS Pemkab Tabalong Tahun 2010
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Deli Serdang
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Samosir
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Sampang
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Prov Sumut Pemprovsu
- Hasil Tes CPNS Tahun 2010 - Pemkab Madiun
- Hasil Tes CPNSTahun 2010 - Pemkab Ngawi