Informasi Ujian Nasional 2011

Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Mohammad Nuh telah meneken Permendiknas Nomor 45/2010 tentang Kriteria Kelulusan dan Permendiknas Nomor 46/2010 tentang Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) SMP dan SMA.Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2010/2011
  1. Jenjang sekolah menengah atas/ madrasah aliyah/sekolah menengah kejuruan (SMA/MA/SMK) akan digelar pada 18-21 April 2011.
  2. Jenjang sekolah menengah pertama/madrasah tsanawiyah (SMP/MTs) akan digelar pada 25-28 April 2011.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemdiknas Mansyur Ramly menyampaikan pelaksanaan UN Susulan :
  1. SMA/MA/SMK dilaksanakan pada 25-28 April 2011 dan pengumuman kelulusan oleh satuan pendidikan paling lambat 16 Mei 2011.
  2. SMP/MTs pada 3-6 Mei 2011, sedangkan pengumuman UN SMP/MTs oleh satuan pendidikan pada 4 Juni 2011.
Ujian Nasional kompetensi keahlian kejuruan SMK dilaksanakan oleh sekolah paling lambat sebulan sebelum UN dimulai,. Mendiknas menyampaikan, sebelum kelulusan diumumkan, sekolah mengirimkan hasil nilai sekolah untuk digabungkan dengan hasil nilai UN ke Kemdiknas. Selanjutnya, setelah digabungkan dengan formula 60 persen UN ditambah dengan 40 persen nilai sekolah, nilai tersebut dikembalikan lagi ke sekolah. “Sekolah merekapitulasi dengan mata pelajaran lain ( tujuh mata pelajaran lain yang harus lulus ). Sedangkan yang menentukan kelulusan tetap satuan pendidikan,” katanya. Untuk lebih jelasnya tentang UN 2011, kita tunggu saja Permendiknas no. 45 tahun 2010 tentang Kriteria Kelulusan dan Permendiknas no. 46 tahun 2010 tentang Pelaksanaan Ujian Nasiona SMP dan SMA yan baru saja diteken oleh Mendiknas.
Sumber : Kemdiknas

>>>> Posted by Unknown || INFORMASI TERBARU || updated : 11 Januari 2011 <<<<
SEBARKAN INFORMASI INI VIA :
Digg Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Facebook! Buzz Twitter DesignFloat Delicious Furl

Bila anda mendapatkan informasi : Informasi Ujian Nasional 2011

Sudah 'EXPIRED', Kami mohon maaf

Untuk Mendapatkan Info Terbaru Silakan Klik : INFORMASI TERBARU PARENGNING

Langganan Informasi Terbaru Via E-mail ?,... masukan alamat email anda !, KLIK TOMBOL LANGGANAN

Baca Informasi Lainnya :